Well, postingan di 2025 akan kuawali dengan membahas restaurant dan makanan.
Selain jalan-jalan, hobiku adalah makan. Alhamdulillah yah, Allah memberiku anugerah berupa badan yang tetap langsing walau aku doyan makan, wkwk.
Nah, bulan lalu, ada restaurant yang baru buka di Mataram, namanya Bono Bistro. Sejak awal, aku sudah tertarik untuk ke sini karena desain interiornya keliatan fancy. Dominasi warna coklat kayu dengan aksen forest green di beberapa bagian, ditambah dengan lampu-lampu vintage ala kerajaan, bikin suasananya makin estetik. Udah kebayang bakal secakep apa kalau foto-foto di sini.
Menunya juga menarik dan mendapat review positif dari beberapa food vlogger. Harganya pun affordable. Wow, makin penasaran dong! Pas banget, kemarin Akbar (sobat kulinerku sejak 2011) mengajakku makan di sini. Tanpa pikir panjang, aku langsung mengiyakan.
Lokasinya di Jalan Maktal No. 8, Cakranegara. Tagline restaurant ini adalah Indonesian Fusion Restaurant, yang artinya mereka menggabungkan bahan-bahan, teknik memasak, atau cita rasa dari masakan Indonesia dengan elemen masakan internasional untuk menciptakan rasa yang unik dan inovatif.
Saat baru datang, seorang waiter membukakan pintu, lalu mengarahkan kami ke meja kosong sambil memberikan buku menu. Sesuai ekspektasi, suasananya cozy.